Mengenal Trijaya Union Berdiri Sejak 1978

Mengenal Trijaya Union Salah Satu Karoseri Bus Tertua Di Indonesia

Mengenal Trijaya Union Berdiri Sejak 1978 dan bagaimana kiprah serta Sejarah dibalik pabrikan bus satu ini.

Trijaya Union Merupakan salah satu karoseri bus di Indonesia yang posisinya berada di sisi barat pulau Jawa, atau lebih tepatnya berlokasi di Tangerang, Banten.

Yang mana diwilayah tersebut, Trijaya Union ini bisa dibilang sebagai yang paling aktif beroperasi baik secara jumlah produksi maupun prihal kecepatan inovasi.

Kiprah dari pabrikan bus Trijaya Union sendiri dimulai sejak 15 November 1978, yang mana KUREHA Motors atau yang kini dikenal sebagai “Mitsubishi Bus Manufacturer” merupakan jaringan bisnis dari Mitsubishi Jepang yang mendukung penuh berdirinya Trijaya Union.

Sehingga sedari awal berdiri hingga kini, Trijaya Union punya kualitas produk dan mekanisme produksi berstandar Jepang.

Baca Juga: Mengenal Bus Model Skylander Dari Masa Ke Masa

Sejalan juga dengan eratnya kerjasama antara kedua raksasa otomotif tersebut, membuat Trijaya Union tidak hanya fokus pada industri manufaktur body kendaraan komersial saja,

Melainkan juga mengambil peran penting sebagai produsen sasis kendaraan untuk brand Mitsubishi di Indonesia.

Karena hal tersebut, membuat Trijaya Union menjadi satu-satunya pabrikan bus di Indonesia saat ini, yang memiliki peran ganda  yaitu sebagai karoseri bus dan juga produsen sasis kendaraan.

Ngomongin soal pembuatan sasis bus, salah satu model sasis bus viral di Indonesia yaitu Mitsubishi Fuso BL 117 series merupakan satu dari beberapa model sasis bus yang diproduksi oleh Trijaya Union.

Yang mana untuk varian BL 117 ini sendiri produksinya dimulai pada tahun 1986 atau sekitar 8 tahun pasca Berdirinya pabrikan bus tersebut.

Selain Mitsubishi BL 117, adapun model sasis kendaraan lainnya yang terlihat juga diproduksi oleh Trijaya Union, yang diantaranya meliputi,

– MITSUBISHI COLT DIESEL FE 446 F

Diproduksi Mulai: Tahun 2000

– MITSUBISHI COLT DIESEL FE 334

Diproduksi Mulai: Tahun 2005

– MITSUBISHI COLT DIESEL FE 347

Diproduksi Mulai: Tahun 2005

– MITSUBISHI COLT DIESEL FE 83 BC DAN FE 84 BC

Diproduksi Mulai: Tahun 2007

Sedangkan untuk saat ini, Trijaya Union terlihat aktif memproduksi sasis bus merek Mitsubishi tipe FE 84 NBC dan FE 71 NBC.

Kembali ke tahun 1987, yang mana di bulan mei tahun tersebut, Trijaya Union Secara resmi berhasil menggabungkan karoseri Prabu Jaya Indah ke dalam jaringan bisnis Trijaya Union.

Kemudian disusul pada tahun 1991, Mitsubishi melalui PT. Krama Yudha Tiga Berlian Motors terus meningkatkan kerjasamanya dengan Trijaya Union.

Baik dari segi Finance, Transfer Of Knowladge dan Teknologi, hingga pemberian lampu hijau pada Trijaya Union untuk memproduksi secara mandiri komponen sasis dan suku Cadang.

Selain bekerja sama Tingkat tinggi dengan Mitsubishi, Trijaya Union juga berkolaborasi dengan berbagai merek kendaraan lainnya, terutama disektor manufaktur body kendaraan.

Yang mana merek tersebut diantaranya ialah Hino, Mercedes benz, dan Isuzu.

Sejalan dengan itu, kiprah dari Trijaya Union disekmen manufaktur body bus juga tidak perlu diragukan lagi, baik dari segi kualitas maupun inovasi dan pengalaman yang dimilikinya.

Yang mana sebagai karoseri, Trijaya Union telah melahirkan cukup banyak model bus berbagai kategori seperti bus perkotaan, bus antar kota, bus bandara, dan kendaraan khusus.

Berikut adalah beberapa nama model bus produksi Trijaya Union sebelum era tahun 2020.

– Falcon Series | Neo Falcon

– Triun X-2000

– Dehanda Series

– 3un Bus

– Pointer

– Poenix

Kemudian di tahun 2020 sampai 2024 kemarin, Trijaya Union mencoba untuk bangkit lebih jauh lagi pasca pandemi Covid 19 mulai dari merestrukturisasi internalnya hingga menghadirkan beragam inovasi produk.

Berikut adalah nama produk dari Trijaya Union beserta tahun peluncurannya selama rentang tahun 2020 sampai 2024 kemarin.

– TRIUN DX 

Diperkenalkan pada tahun 2022

– SAHARA 

Diperkenalkan pada tahun 2022

– CANTER BUS

Diperkenalkan pada tahun 2023

– NEO GRANTOUR 

Diperkenalkan pada tahun 2024

– TRIUN MX 

Diperkenalkan pada tahun 2024

Nah itu dia sederet produk keluaran Trijaya Union selama rentang tahun 2020 sampai 2024.

Baca Juga: Daftar Karoseri Bus Favorite PO Nusa Tenggara Barat

Hal ini mengakhiri ulasan kami mengenai Mengenal Trijaya Union Berdiri Sejak 1978, kunjungi selalu busdotid.com untuk melihat beragam informasi lainnya seputar transportasi bus.


Eksplorasi konten lain dari Busdotid

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.

Tinggalkan Balasan

error: Content is protected !!
Scroll to Top